- +62 813-7907-5215
- cs.hopingbelitungtour@gmail.com
- Jl. Bintara RT/RW : 012/009, Paal Satu, Tanjungpandan, Belitung, 33414
Pantai Tanjung Tinggi adalah salah satu pantai terfavorit yang ada di Belitung.
Nama tanjung tinggi diambil dari kata tanjung yang artinya semenanjung dan tinggi yang artinya pantai yang memiliki bebatuan yang tinggi. Pantai Tanjung Tinggi merupakan salah satu tempat wisata di pulau Belitung.
Keistimewaan dari pantai ini adalah air laut yang tenang, batu granit yang beraneka ragam ukurannya, dari yang hanya beberapa meter kubik hingga ratusan meter kubik. Saat matahari mulai terbenam pantai tanjung tinggi akan memancarkan pesona kecantikaannya yang luar biasa. Dengan keindahan pantai yang memiliki khas tersendiri sehingga membuat pantai tanjung tinggi banyak dikenal oleh para wisatawan luar daerah maupun luar negeri.
Pasalnya, Pantai Tanjung Tinggi merupakan salah satu lokasi syuting film Laskar Pelangi yang sangat populer di tahun 2008 silam. Pantai ini juga disebut dengan Pantai Laskar Pelangi ini menjadi tempat destinasi tujuan wisata utama untuk menghabiskan Liburan bersama keluarga baik dari lokal maupun domestic dan mancanegara.
Pantai ini berlokasi di Desa Keciput, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Pantai ini berjarak sekitar 37 Km dari pusat kota Tanjung Pandan, atau sekitar 45 menit hingga 1 jam perjalanan
Pantai Tanjung Tinggi ini salah satu pantai terbersih yang ada di Indonesia dengan menawarkan panorama yang sangat indah dengan warna hijau tosca air laut, pasir halus nan bersih dan bebatuan granit raksasa yang tersusun rapi di setiap sudut pantai ini yang menjadi daya Tarik bagi wisatawan lokal maupun mancanegara.
Ada banyak kegiatan yang bisa di nikmati di pantai ini. Diantaranya berenang, bermain Paddle Board, Water Bike, jetski, Kano atau Perahu Karet, berfoto di sekitar tumpukan batu granit raksasa, dan melihan keindahan matahari terbenam di pantai Tanjung Tinggi ini.
Kamu juga bisa santai dan duduk-duduk diatas bebatuan granit yang ada di pantai ini loh.
Pantai Tanjung Tinggi telah dilengkapi dengan beberapa fasilitas, seperti area parkir yang luas, restoran lokal, kamar mandi umum, kamar bilas, penginapan, dan wahana permainan air yang aman untuk anak-anak.
Di pantai ini juga kamu bisa menikmati sajian dari restoran lokal seperti, kelapa muda, kopi, makanan ringan hingga makanan berat seperti seafood dan juga kuliner khas dari Belitung.
Untuk menuju ke pantai ini kamu tidak usah khawatir, karena di Belitung sudah tersedia seperti sewa motor, sewa mobil, bahkan paket tour wisata yang pasti akan mengajak kamu berwisata di pantai ini. Dengan di pandu oleh tour guide lokal kamu pasti akan di ajak berfoto di sekitaran bebatuan granit yang raksasa dan juga akan di jelaskan secara ringkas tentang bebatuan yang tersusun rapi di pantai ini.
Saat merencanakan wisata ke Belitung, pastikan kamu telah memilih agent travel yang professional dengan fasilitas lengkap dengan harga yang sangat terjangkau di pandu oleh tour guide lokal yang sudah bersertifikasi di bidang travel.
Paket wisata yang sudah disediakan biasanya sudah termasuk free dokumentasi, sehingga kamu tidak perlu repot karena sudah termasuk fasilitas di dalam paket wisata Belitung.
Hopping Belitung Tour & Travel adalah solusi untuk liburan kamu selama di Belitung. Tersedia banyak pilihan paket wisata yang lengkap dengan harga terjangkau pastikan kamu memilih paket yang sesuai dengan keinginan, mulai dari paket wisata Belitung tanpa hotel, hemat, reguler, maupun one day trip di Belitung.
Yuk buat liburanmu di Belitung menjadi sangat berkesan bersama kami.
Hopping Belitung Tour, Penyedia Jasa Travel Wisata di Belitung Terbaik dan berpengalaman. Solusi untuk anda yang ingin liburan ke Belitung. Menyediakan Paket Tour atau Paket Wisata Belitung Termurah dengan fasilitas Terlengkap. Kami menyediakan paket Liburan Keluarga, Perorangan, Honeymoon, Study Tour, Outing Group Perusahaan, Custom Trip dan Sewa Mobil Matic dan Manual, Sewa Boat Hopping Island, Sewa Drone dengan perjalanan Tour yang Fleksibel dan Private Trip, mulai dari 1 Hari, 2 Hari 1 Malam, 3 Hari 2 Malam dan 4 Hari 3 Malam di Belitung dengan menyajikan destinasi wisata favorit yang ada di Belitung. Seperti Replika SD Laskar Pelangi, Mengunjungi pulau-pulau kecil yang cantik dan pantai yang indah di padu dengan pasir putih dengan bebatuan granit raksasa yang telah di akui Dunia sebagai Geopark dan masih banyak lagi destinasi wisata yang tak kalah cantik di Belitung.
Di pandu dengan Tour Guide yang berpengalaman, profesional dan seru yang telah bersertifikasi di bidang Travel. Kami sangat memahami kebutuhan apa pada saat berwisata dengan pengalaman yang telah kami dapatkan.
Impian terbesar kami adalah bisa melayani senyaman dan seprofesional mungkin orang yang berlibur dengan fasilitas terlengkap, service terbaik, dan penawaran harga spesial dari kami.
Provide Your Holiday Needs!
Copyright © 2017 – 2025 Hopping Belitung Tour & Travel All Rights Reserved.